
Beragam tempat wisata tersebar di daerah ini, mulai dari tempat berkemah bagi para petualang sampai resort-resort mewah bagi mereka yang berkantung tebal. Terdapat pula tempat observatorium Boscha untuk mengamati benda-benda langit. Setidaknya ada beberapa tempat wisata alam yang pernah penulis kunjungi, di antaranya: Gunung Tangkuban Perahu, Pemandian Maribaya, Hutan Raya Ir. H. Djuanda (Dago Pakar), Gunung Batu, Cikole, dan lain-lain. Selain itu Lembang juga cocok untuk wisata kuliner, terdapat peternakan susu sapi dengan produk-produk olahannya seperti susu murni, yoghurt, dodol susu, dan kerupuk susu. Ada juga pusat jajanan Tahu Tauhid, dan banyak lagi kedai dan cafe tersebar memanjakan para penggemar kuliner.
Bagi yang ingin melihat kota Bandung dari kejauhan, maka Lembang menjadi tempat yang cocok. Dengan hanya perlu mencari bukit-bukit yang strategis, maka padatnya kota Bandung dapat terlihat dengan jelas.
-deni-
Bagi yang ingin melihat kota Bandung dari kejauhan, maka Lembang menjadi tempat yang cocok. Dengan hanya perlu mencari bukit-bukit yang strategis, maka padatnya kota Bandung dapat terlihat dengan jelas.
-deni-
0 komentar:
Posting Komentar